Jumat, 06 Juni 2014

MAF'UL MUTLAQ (Ilmu Nahwu)




Maf'ul Mutlaq adalah isim yang disebutkan untuk 3 keadaan,yaitu:
  • Untuk menegaskan suatu perbuatan
  • Untuk menjelaskan bilangan perbuatan
  • Untuk menjelaskan jenis/sifat perbuatan
Contoh sebagai penegas perbuatan
حَفِظْتُ الدَّرْسَ حِفْظًا
“Aku telah menghafal pelajaran itu dengan sebenar-benarnya hafal”
Kata حِفْظًا  berfungsi untuk menegaskan perbuatan.
ضرَبْتُه ضربا Saya benar-benar memukulnya
أكلْتُ أكلاً Saya benar-benar makan
فهمت الدرْسَ فهماً saya benar-benar faham akan pelajaran
Contoh untuk menjelaskan bilangan
ضَرَبْتُهُ ضَرْبَةً  Aku memukulnya dengan satu kali pukulan

Kata ضَرْبَةً  berfungsi sebagai penjelas bilangan dari perbuatan.
ضَرَبْتُ الكَلْبَ ثَلاَثَ ضَرَبَاتٍ  Saya memukul anjing sebanyak tiga kali
أكلْتُ أكلَةً   Saya makan satu kali suap
نظرْتُ إليها نَظْرةً Kami melihat padanya dengan sekali pandangan

Contoh untuk menjelaskan jenis/sifat
ضربْتُ ضرباً شديداً Saya memukulnya dengan pukulan keras
أكلْتُ أكْلاً كثيراً Saya makan dengan makan yang banyak
Untuk membuat maf'ul mutlaq yang berfungsi sebagai penjelas macamnya, maka ditambahkan sifat seperti syadiidan dan katsiiran pada kalimat di atas.

Untuk mempermudah pemahaman, perhatikan tabel berikut

لِتَأْكِيْدِ الْفِعْلِ
Untuk penegas perbuatan
لِبَيَانِ  عَدَدِهِ
Untuk menjelaskann bilangan
لِبَيَانِ نَوْعِهِ
Untuk menjelaskan jenis/sifat
ضَرَبْتُ ضَرْبًا
Aku benar-benar memukul
ضَرَبْتُ ضَرْبَةً
Aku memukul dengan satu pukulan
ضَرَبْتُ ضَرْبًا شَدِيْدًا
Aku memukul dengan pukulan yang keras
شَرِبْتُ شُرْبًا
Aku benar-benar meminum
شَرِبْتُ شُرْبَةً
Aku meminum dengan satu kali tegukan
جَلَسْتُ جُلُوْسَ الْعُلَمَاءِ
Aku duduk seperti duduknya ulama

Badal dan pembagiannya (Nahwu)



اَلْبَدَلِ
Pengertian Badal
Yang dimaksud dengan Badal adalah : "Apabila isim diganti dengan isim atau fi’il diganti dengan fi’il, maka ia mengikutinya pada seluruh i’rabnya, yaitu perubahan akhir lafaznya, Maka itulah yang disebut dengan badal". Secara terjemah bebas Badal adalah kata ganti dari suatu kalimat yang secara langsung disebutkan tanpa ada perantara semisal huruf ‘ataf atau yang lain. Diantara ciri-ciri badal adalah dapat diselipkan kata “yaitu” atau dapat juga diketahui dengan menghilangkan salah satu antara badal atau mubdal minhunya, jika artinya tidak rusak maka ia merupakan Badal.
Pembagian Badal
Adapun Badal terdiri atas empat bagian :
1.     بَدَلُ اَلشَّيْءِ مِنْ اَلشَّيْء
Badal syaiun min syaiin, dikenal juga dengan badal kull minkul atau badal yang serasi dengan mubdal-minunya. Contoh Badal Kul minkul atau syaun min syain:
قَامَ زَيْدٌ أَخُوكَ, (Zaid telah berdiri yaitu saudaramu)
Maksudnya yang berdiri itu saudara Zaid, bukan Zaidnya

جَاءَ زَيْدٌ غُلَامُهُ, (Zaid telah datang pelayannya)
Maksudnya yang datang itu pelayan Zaid, bukan Zaidnya                                   

2.     بَدَلُ اَلْبَعْضِ مِنْ اَلْكُلِّ
Badal Ba'dhi minkul, adalah badal atau pengganti dari makna keseluruhan kepada makna sebagian-nya. Contoh Badal Ba’di minkul:
وَأَكَلْتُ اَلرَّغِيفَ ثُلُثَهُ,(aku telah memakan roti yaitu sepertiga-nya)
خَرَجَ الطُّلَّبُ نصْفُهُمْ, (para murid keluar sebagiannya)
Maksudnya bukan semua murid yang keluar melainkan hanya sebagian dari murid yang ada didalam kelas.

3.     بَدَلُ اَلِاشْتِمَالِ
Badal Isytimal, adalah badal yang mengadung bagian dari matbu'nya (kata yang di ikuti-nya) yang menyangkut masalah maknawi bukan materi.
Contoh Badal isytimal
وَنَفَعَنِي زَيْدٌ عِلْمُهُ,(Zaid memberi manfaat kepadaku yaitu ilmunya)
Maksudnya yaitu, yang memberi manfaat itu adalah ilmunya Zaid
4.     بَدَلُ اَلْغَلَطِ
Badal Ghalath, adalah badal yang keliru dan tidak memiliki maksud dengan matbu'nya, tetapi yang dimaksud hanyalah badal. Badal ini dikatakan hanya karena kekeliruan atau kesalahan yang dilakukan oleh pembicara semata.
Contoh Badal Ghalath
وَرَأَيْتُ زَيْدًا اَلْفَرَسَ.(aku telah melihat zaid yaitu kudanya)
Maksudnya, sebenarnya yang ingin di ungkapkan adalah
رَأَيْتُ اَلْفَرَسَ, (aku telah melihat kuda) namun anda keliru dalam mengucapkannya dan mengganti lafaz Zaid dengan kuda.

semoga bermanfaat,....